Thursday, 5 January 2023

Tunjukkan Bukti Kasihmu!

Sumber : alkitab.mobi

 



RENUNGAN HARIAN
Bacaan : Kidung Agung 3:6-11
Setahun : Kejadian 13–15

Tunjukkan Bukti Kasihmu!
TB: Apakah itu yang membubung dari padang gurun seperti gumpalan-gumpalan asap tersaput dengan harum mur dan kemenyan dan bau segala macam serbuk wangi dari pedagang? | Kidung Agung 3:6 (TB)



Hari pernikahan merupakan hari spesial dan bahagia bagi setiap pasangan. Persiapan dilakukan sebaik mungkin, mulai dari pakaian, dekorasi, sampai kepada makanan. Demikian pula Raja Salomo dalam mempersiapkan pernikahannya.

Kehadiran Raja Salomo sebagai mempelai laki-laki sudah terlihat dari kejauhan. Kedatangannya begitu indah dan megah (6). Joli atau tandu pengantin sang raja diiringi oleh begitu banyak prajurit (7), Mereka adalah prajurit yang sudah banyak berjasa bagi raja, yang siap menjadi pengiring sekaligus pelindung raja (8). Raja Salomo memberikan yang terbaik dalam pernikahannya ini. Hal itu terlihat dari bagaimana ia mempersiapkan tandu pengantin. Ia membuatnya dari kayu Libanon, tiang-tiangnya terbuat dari perak, sandarannya dari emas, dan bagian dalamnya dihiasi kayu arang (9-10). Hari yang bahagia menjadi hari yang begitu spesial.

Raja Salomo memperlihatkan kesungguhan hati dalam mempersiapkan pernikahannya. Ia memastikan semua yang ia berikan adalah yang terbaik. Semua ini menunjukkan bahwa ia tidak hanya ingin meminang seorang perempuan, melainkan juga siap melindungi dan memberikan yang terbaik bagi orang yang dicintainya.

Pernikahan adalah momen sekali seumur hidup, maka tentu harus dipersiapkan dengan sangat baik. Cara kita mempersiapkan pernikahan bisa jadi menggambarkan tanggung jawab kita akan rumah tangga yang akan kita bina. Di dalam mempersiapkan pernikahan, apakah kita lebih mengutamakan gengsi di hadapan orang lain, ataukah kita mengutamakan kualitas diri di hadapan pasangan kita?

Pernikahan adalah perihal komitmen sepasang suami istri yang saling menopang untuk dapat bertumbuh di dalam Allah. Untuk itu, diperlukan kerendahan hati untuk memberikan yang terbaik bagi pasangan kita; bukan untuk memuaskan ego, melainkan sebagai bukti kesungguhan hati yang mengasihi.

Berikanlah yang terbaik bagi pasangan kita! Tunjukkanlah yang terbaik bukan untuk nama baik kita saja, melainkan sebagai bukti kasih kita bagi Allah dan pasangan kita. [MAR]


No comments:

Post a Comment