Saturday 9 September 2023

Istri Pembawa Berkat

Sumber : alkitab.mobi

 



RENUNGAN HARIAN
Bacaan : Amsal 31:10-31
Setahun : Yehezkiel 29–32

Istri Pembawa Berkat
TB: Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata. | Amsal 31:10 (TB)



Allah menciptakan istri sebagai penolong (Kej. 2:18). Dengan demikian, tugas utama seorang istri adalah menolong suami untuk melakukan kehendak Allah dengan baik.

Nas hari ini terdiri dari 22 ayat, sesuai dengan jumlah abjad Ibrani, karena setiap ayat dimulai dengan abjad pertama sampai dengan abjad terakhir. Istri yang cakap lebih berharga dari permata bagi suaminya dan suaminya percaya penuh kepadanya (10-12). Seorang istri harus mengerti bahwa tugas utamanya adalah mengurus keluarganya (15, 18, 21). Seorang istri harus rajin bekerja dengan tangannya dan melakukan bisnis yang menguntungkan (13-18, 24). Seorang istri juga harus banyak mengulurkan tangan membantu orang lain, terutama yang tertindas (20). Sebagai hasilnya, suaminya dapat duduk di pintu gerbang, menjadi penatua kota bersama para tua-tua negeri (23). Keluarganya pun hidup dengan penuh berkat, suami maupun anak-anaknya memuji dan menyebutnya berbahagia (28-31). Bahkan seluruh kota memujinya (32).

Allah memberikan istri sebagai penolong bagi suami, berarti seorang istri mempunyai pengaruh yang besar bagi suami dan anak-anaknya. Istri sebagai penolong digambarkan dengan luar biasa dalam nas hari ini. Keberadaan istri yang cakap ini membuat keluarganya dapat berfungsi dengan baik, anak-anak bertumbuh dengan sehat dan bahagia, serta suami dapat menjadi orang terhormat di kota -menjadi penatua kota. Bukan itu saja, istri juga tidak melupakan perintah Allah untuk menolong mereka yang tertindas. Tak heran, ia disebut sebagai orang yang berbahagia oleh anak-anaknya, dan dipuji oleh suaminya, bahkan dipuji oleh orang banyak.

Pesan bagi para perempuan Kristen masa kini, berhati-hatilah dalam menjalankan peran sebagai istri! Ingat! Ada istri yang dapat menolong keluarganya menjalankan kehidupan dengan baik, namun ada juga istri yang dapat menyebabkan keluarganya menjadi berantakan (jika ia tidak melakukan tugasnya sebagai istri dan ibu dengan baik).

Kiranya Tuhan memampukan para perempuan menjalankan tugasnya sebagai istri dan ibu yang baik. [INT]

Amsal 31:10-31

Betapa beruntungnya suami yang memiliki istri yang baik dan cakap. Pengamsal mengatakan bahwa istri yang demikian lebih berharga daripada permata, yang berarti sangat berharga, tidak dapat dibandingkan dengan kekayaan apa pun di dunia ini. Allah, sejak penciptaan, telah menyatakan bahwa seorang istri adalah penolong bagi suaminya. Menjadi penolong bagi suami berarti bahwa seorang istri memiliki kualifikasi yang lebih baik daripada suaminya sehingga ia mampu memberikan pertolongan.


No comments:

Post a Comment